Publikasi IAIN Batusangkar

Pengembangan Video Pembelajaran Fisika Menggunakan Aplikasi Animaker Berbasis STEM Pada Materi Suhu dan Kalor Kelas XI SMA/MA

Perlihatkan publikasi sederhana

dc.contributor.author KHAIRUL RIZAL PRATAMA
dc.date.accessioned 2022-09-14T01:50:41Z
dc.date.available 2022-09-14T01:50:41Z
dc.date.copyright
dc.date.issued 2022-08-22
dc.identifier.isbn NIM:15300700011
dc.identifier.isbn
dc.identifier.issn
dc.identifier.other 02.22200996
dc.identifier.uri
dc.identifier.uri https://ecampus.iainbatusangkar.ac.id/h/batusangkar/viJxGaZeSH8e9c4ehezAzNgE4T1MO5kK.pdf
dc.description.abstract Khairul Rizal Pratama, NIM 15300700011. Judul sripsi: “Pengembangan Video Pembelajaran Fisika Menggunakan Aplikasi Animaker Berbasis STEM Pada Materi Suhu dan Kalor Kelas XI SMA/MA”. Jurusan Tadris Fisika, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Universitas Mahmud Yunus Batusangkar, 2022. Setelah terjadinya pandemi Covid-19 sistem pembelajaran berubah. Pembelajaran harus menggunakan media yang sesuai dan berbasis IT. Keterbatasan media pembelajaran yang digunakan, pandangan bahwa pembelajaran fisika sulit ditambah dengan metode pembelajaran yang dipakai guru cenderung membuat siswa menjadi malas. Akibatnya hal ini berdampak pada nilai peserta didik. Solusinya peneliti melakukan pengembangan video pembelajaran fisika menggunakan aplikasi animaker berbasis STEM. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan video pembelajaran fisika untuk mendukung pembelajaran fisika di sekolah pada materi suhu dan kalor. Dengan pengembangan video pembelajaran fisika ini diharapkan dapat menjadi solusi dari keterbatasan media, kurangnya minat siswa dalam pembelajaran fisika serta menunjang proses pembelajaran. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan merujuk pada model pengembangan 4D (Define, Develop, dan Disseminate). Tetapi penelitian dilakukan hanya sampai pada tahap develop karena keterbatasan waktu dan biaya. Instrumen data yang digunakan adalah lembar validasi produk. Data penelitian yang diperoleh dari dua orang dosen dan 1 orang guru. Berdasarkan analisis data diperoleh bahwa video pembelajaran fisika menggunakan aplikasi animaker berbasis STEM pada materi suhu dan kalor dinyatakan Valid. Dari data hasil validasi yang telah dilakukan didapatkan hasil aspek kualitas isi dan tujuan dengan persentase 80,20% yang dikategorikan sangat valid, aspek kualitas instruksional dengan persentase 86,45% yang dikategorikan sangat valid, aspek kualitas teknis dengan persentase 64,28% yang dikategorikan valid, sehingga jumlah keseluruhan aspek kualitas isi dan tujuan, aspek kualitas instruksional, dan aspek kualitas teknis yang didapatkan hasil dengan persentase 77,17% yang dikategorikan valid.
dc.format Computer File
dc.language Indonesia
dc.publisher UIN Mahmud Yunus Batusangkar
dc.subject Fisika- Pendidikan
dc.subject.ddc 530,07
dc.subject.ddc 530,07
dc.title Pengembangan Video Pembelajaran Fisika Menggunakan Aplikasi Animaker Berbasis STEM Pada Materi Suhu dan Kalor Kelas XI SMA/MA
dc.type Skripsi


Files in this item

Publikasi ini ada di koleksi berikut

Perlihatkan publikasi sederhana

Cari Publikasi


Advanced Search

Lihat

Akunku