Publikasi IAIN Batusangkar

PENIALAIAN TINGKAT KESEHATAN KOPERASI JASA KEUANGAN SYARIAH BMT AL-MAKMUR NAGARI CUBADAK KECAMATAN LIMA KAUM TAHUN 2012-2016

Perlihatkan publikasi sederhana

dc.contributor.advisor NITA FITRIA, S.E.I.,MA
dc.contributor.advisor NASFIZAR GUSPENDRI, SE,. M.SI.
dc.contributor.author SITI SOPIYAH
dc.contributor.editor SITI SOPIYAH
dc.contributor.other Dr. Nofrivul., SE., MM
dc.contributor.other SRI ADELLA FITRI, S.E. M.Si.
dc.date.accessioned 2018-03-02T01:29:26Z
dc.date.available 2018-03-02T01:29:26Z
dc.date.copyright Semua hak cipta dilindungi oleh Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Batusangkar
dc.date.issued 2018-01-25
dc.identifier 13231098
dc.identifier.uri http://repo.iainbatusangkar.ac.id/xmlui/handle/123456789/9712
dc.description Kata Kunci : Tingkat Kesehatan, Aspek Penilaian Kesehatan Koperasi Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syariah
dc.description.abstract Siti Sopiyah, 13 231 098, Judul Skripsi: “Penilaian Tingkat Kesehatan Koperasi Jasa Keuangan Syariah BMT Al-Makmur Nagari Cubadak Kecamatan Lima Kaum Tahun 2012-2016”, Jurusan Ekonomi Syariah/Akuntansi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Batusangkar. Permasalahan dalam penelitian ini berkaitan dengan bagaimana Kinerja KJKS BMT Al-Makmur Nagari Cubadak Kecamatan Lima Kaum berdasarkan Peraturan Menteri Negara Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia No. 07/ Per/ Dep.6/ IV/2016 tentang Pedoman Penilaian Tingkat Kesehatan Koperasi Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syariah dan Unit Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syariah Koperasi. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagaimana Kinerja KJKS BMT Al-Makmur Nagari Cubadak Kecamatan Lima Kaum periode 2012-2016 dilihat dari aspek permodalan, kualitas aktiva produktif, manajemen, efisiensi, likuiditas, kemandirian dan pertumbuhan, jati diri koperasi dan prinsip syariah. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kuantitatif yaitu dengan mengolah data-data yang penulis dapatkan dari lapangan untuk bisa memberikan hasil analisis. Tempat penelitian pada KJKS BMT Al-Makmur Nagari Cubadak Kecamatan Lima Kaum. Sumber data dalam penelitian ini adalah sumber data primer dan sumber data sekunder. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yaitu menganalisis penilaian tingkat kesehatan KJKS BMT Al-Makmur Nagari Cubadak Kecamatan Lima Kaum dengan menggunakan aspek tingkat kesehatan berdasarkan Peraturan Menteri Negara Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia No. 07/ Per/ Dep.6/ IV/2016 tentang Pedoman Pelaksanaan Penilaian Kesehatan Koperasi Jasa Keuangan Syariah dan Unit Jasa Keuangan Syariah Koperasi. Hasil penelitian dari penilaian tingkat kesehatan KJKS BMT Al-Makmur Nagari Cubadak Kecamatan Lima Kaum yang telah dilakukan untuk penilaian tingkat kesehatan koperasi pada tahun 2012-2016 dinyatakan memperoleh predikat CUKUP SEHAT. Pada tahun 2012 diperoleh skor akhir 66,35 dengan predikat cukup sehat, tahun 2013 diperoleh skor akhir 68,95 dengan predikat cukup sehat, tahun 2014 diperoleh skor akhir 73,3 dengan predikat cukup sehat, tahun 2015 diperoleh skor akhir 72,85 dengan predikat cukup sehat, tahun 2016 diperoleh skor akhir 75,3 dengan predikat cukup sehat.
dc.publisher EKONOMI SYARIAH/AKUNTANSI SYARIAH
dc.subject Tingkat Kesehatan, Aspek Penilaian Kesehatan Koperasi Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syariah
dc.title PENIALAIAN TINGKAT KESEHATAN KOPERASI JASA KEUANGAN SYARIAH BMT AL-MAKMUR NAGARI CUBADAK KECAMATAN LIMA KAUM TAHUN 2012-2016
dc.type Thesis S1


Files in this item

Publikasi ini ada di koleksi berikut

Perlihatkan publikasi sederhana

Cari Publikasi


Advanced Search

Lihat

Akunku