Publikasi IAIN Batusangkar

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN FLIPPED CLASSROOM DALAM PEMBELAJARAN BIOLOGI DI KELAS XI SMA N 1 RAMBATAN

Perlihatkan publikasi sederhana

dc.contributor.author NOLA MELIASNI
dc.date.accessioned 2020-02-21T01:35:24Z
dc.date.available 2020-02-21T01:35:24Z
dc.date.copyright
dc.date.issued 2019-12-20
dc.identifier.isbn 15300600042
dc.identifier.isbn 15300600042
dc.identifier.issn
dc.identifier.other 02.21900698
dc.identifier.uri
dc.identifier.uri http://repo.iainbatusangkar.ac.id/xmlui/handle/123456789/12793
dc.description.abstract Nola Meliasni. NIM 15 300 600 042. Judul Skripsi: “PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN FLIPPED CLASSROOM DALAM PEMBELAJARAN BIOLOGI DI KELAS XI SMA N 1 RAMBATAN”. Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Jurusan Pendidikan Biologi Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Batusangkar 2019. Pembelajaran biologi merupakan mata pelajaran yang bersifat abstrak sehingga siswa menjadi sulit untuk dapat melihat secara nyata apa yang sedang di pelajari. Jika dalam pembelajaran menggunakan media yang bergerak maka siswa akan lebih aktif dan tertarik serta dapat memahami pembelajaran tersebut. Selain itu kurangnya pengetahuan awal siswa tentang materi yang akan di pelajari. Sehingga hal ini mengakibatkan siswa kurang paham dengan pembelajaran yang telah mereka lakukan. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui apakah hasil belajar siswa dalam pembelajaran biologi dengan menerapkan model pembelajaran flipped classroom lebih baik dari pada hasil belajar siswa dengan menerapkan model pembelajaran konvensional di kelas XI SMA N 1 Rambatan. Jenis penelitian ini adalah True Eksperimen, dengan rancangan randomized control group posttest only design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI MIPA SMA N 1 Rambatan sebanyak 3 kelas yang terdiri dari 92 orang siswa. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik simple random sampling, sampel yang terpilih adalah kelas XI MIPA 3 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI MIPA 2 sebagai kelas kontrol. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan tes hasil belajar pada ranah kognitif yang terdiri dari tes objektif sebanyak 30 soal. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa hasil belajar biologi siswa kelas eksperimen yang menerapkan model pembelajaran flipped classroom lebih baik dari pada kelas kontrol yang menggunakan model pembelajaran konvensional.
dc.format Computer File
dc.language Indonesia
dc.publisher IAIN Batusangkar
dc.subject Metode Belajar
dc.subject.ddc 371.39
dc.subject.ddc 371.39
dc.title PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN FLIPPED CLASSROOM DALAM PEMBELAJARAN BIOLOGI DI KELAS XI SMA N 1 RAMBATAN
dc.type Skripsi


Files in this item

Publikasi ini ada di koleksi berikut

  • Koleksi Skripsi
    Perpustakaan Prodi PENDIDIKAN (TADRIS) BIOLOGI Repository

Perlihatkan publikasi sederhana

Cari Publikasi


Advanced Search

Lihat

Akunku